Berita Terkini

Pastikan Data Pemilih Akurat, KPU Magelang Gelar Rapat Persiapan Coktas Serentak

KOTA MUNGKID_ Dalam upaya memastikan data pemilih yang valid, mutakhir, dan akurat, KPU Kabupaten Magelang menggelar rapat internal Persiapan Pencocokan dan Penelitian Terbatas (Coktas) Serentak, Selasa, (14/10/2025), bertempat di Aula lkantor KPU.

Rapat ini diikuti oleh komisioner KPU, sekretaris, pejabat struktural, serta seluruh staf Sekretariat KPU Kabupaten Magelang. Kegiatan tersebut menjadi langkah strategis menjelang pelaksanaan Coktas Serentak yang akan dimulai pada Rabu, 15 Oktober 2025 di 21 kecamatan di Kabupaten Magelang.

Salah satu fokus utama dalam pelaksanaan Coktas kali ini adalah pemilih dengan usia di atas 100 tahun. Kelompok ini menjadi perhatian khusus karena sering muncul dalam data pemilih, namun perlu dilakukan verifikasi langsung terkait keabsahan dan keberadaannya di lapangan.

Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi (Rendatin) Siti Nurhayati dalam arahannya menjelaskan mekanisme dan strategi pelaksanaan Coktas di lapangan. “Coktas Serentak ini merupakan bagian penting dari pemutakhiran data pemilih berkelanjutan. Petugas akan melakukan pengecekan secara langsung dengan memastikan bahwa data yang kita miliki sesuai dengan kondisi faktual di lapangan,” jelasnya.

Lebih lanjut, Siti menyampaikan pelaksanaan Coktas akan dilakukan oleh 6 tim, setiap tim terdiri dari 6 orang personil yang telah mendapatkan pembekalan teknis. “Koordinasi dengan pemerintah desa dan kelurahan juga akan diperkuat agar proses verifikasi berjalan lancar dan hasilnya dapat dipertanggungjawabkan,” tambahnya.

Ketua KPU Kabupaten Magelang Ahmad Rofik menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen KPU untuk menjaga integritas data pemilih. “Data pemilih adalah jantung dari penyelenggaraan pemilu. Melalui Coktas Serentak ini, terutama bagi pemilih berusia di atas 100 tahun, kami ingin memastikan tidak ada data yang salah atau ganda. Semua dilakukan demi terwujudnya daftar pemilih yang akurat dan terpercaya,” tandasnya.(***/RED)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 116 kali