Berita Terkini

KPU Magelang Segera Buka Helpdesk Pencalonan Pilbup Magelang 2024


KOTA MUNGKID_ Ketua KPU Kabupaten Magelang Ahamd Rofik  menyampaikan pihaknya segera akan membuka Helpdesk Pencalonan pada Pilbup Magelang 2024.
Helpdesk dimaksudkan untuk memberikan layanan terkait pendaftaran bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan ikut berkontestasi dalam Pilbup Magelang 2024.
"Jangan sampai calon pemimpin Magelang kagol dan kecewa dengan penyambutan KPU saat mendaftar", ucapnya. 
Ahmad Rofik juga menjelaskan jajaran sekretariat KPU Magelang akan segera menyiapkan venue, susunan acara, serta tempat Conference Pers  bagi bapaslon bersama awak media. 
"Pengamanan saat pendaftaran bapaslon bupati dan wakil bupati juga akan dilakukan  tim gabungan Polresta Magelang dan Satpol PP" Ungkap Ahmad Rofik dalam Forum Kajian Hukum PKPU Nomor 8 Tahun 2024 tentang Pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan Walikota dan Wakil Walikota bersama seluruh jajaran KPU Magelang, Sabtu (17/8/2024). 
Forum kajian hukum ini dipimpin  Sekretaris KPU Magelang Ira Wahyu Catur K, sekaligus membahas persiapan penerimaan pendaftaran bapaslon bupati dan wakil bupati pada Pilbup Magelang 2024.
Hadir dalam kegiatan ini perwakilan Bakesbangpol Magelang. (***/RED).

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 292 kali